Faktor Penunjang Kesuksesan Bisnis Online


Joherujo - Sekarang memang jamannya online. Apapun bisa dilakukan melalui cara ini, termasuk menjalankan bisnis secara online. Bayangan kita adalah kita aka bisa melakukannya kapan dan dimana saja selama kita terhubung kedalam jaringan internet. Betul sekali itu, tapi kita harus melakukannya dengan cara dan strategi yang benar

Saat ini memang sangat terbuka peluang bisnis online yang sudah memperoleh kesuksesan. Jika Anda tertarik untuk menjalankan bisnis online cobalah untuk memperhatikan beberapa faktor berikut ini


1. Harus punya tujuan dan rencana bisnis yang jelas


Apapun jenis bisnis online yang akan kita kelola, kita harus mempunyai konsep dan rencana yang jelas. Meskipun jika itu adalah berangkat dari hobby atau kesenangan kita, karena tanpa konsep dan rencana, maka bisnis tersebut tidak akan bisa tumbuh dengan baik


2. Siapkan modal dan waktu
Meskipun banyak orang berpendapat kalau bisnis online tidak membutuhkan modal yang besar, hal itu tidak sepenuhnya benar, karena kita tetap membutuhkannya untuk menjalankan aktivitas bisnis online kita. Minimal adalah koneksi internet, komputer, tablet ataupun telpon sebagai sarana penunjang komunikasi.


Selain itu sediakan juga waktu, tenaga dan fikiran kita untuk bisa mewujudkan tujuan dari bisnis kita sesuai dengan rencana yang telah disusun sebelumnya. Pertimbangkan juga untuk menggunakan jasa atau bantuan orang lain karena tenaga, waktu dan fikiran kita terbatas untuk bisa menjalankan bisnis online tersebut secara maksimal.


3. Tentukan jadwal dan jam kerja

Jangan pernah berfikir semuanya berjalan dan mengalir seadanya, karena itu bukan cara yang tepat untuk berbisnis online. Kita harus memiliki jadwal kerja dan jam atau hari kerja yang baik, karena tidak mungkin waktu dan fikiran serta tenaga kita dihabiskan untuk menjalankan bisnis 24 jam sehari dan 7 hari dalam seminggu. Hal ini juga berlaku bagi anak buah kita jika seandainya kita telah memiliki anak buah untuk menjalankan bisnis tersebut.


4. Sediakan tempat kerja secara khusus
Meskipun kita bisa menjalankannya dimana saja, tapi satu hal yang wajib kita punya adalah tempat kerja yang secara khusus bisa kita gunakan untuk bekerja. Dirumah ataupun kantor merupakan suatu pilihan, tapi keberadaannya adalah suatu kewajiban. Yakinlah dengan adanya ruang kerja khusus maka kita akan lebih terarah dalam menjalankan bisnis kita.


5. Disiplin, Ulet dan Konsisten
Ketiga faktor diatas akan memiliki peran penting bagi bisnis kita apakah akan berhasil maupun gagal semua tergantung pada tingkat kedisiplinan, keuletan dan konsistensi kita dalam menjalankan bisnis online yang kita miliki.
Faktor Penunjang Kesuksesan Bisnis Online Faktor Penunjang Kesuksesan Bisnis Online Reviewed by Joherujo on September 09, 2015 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Trims untuk kunjungannya, silahkan berkomentar :

Diberdayakan oleh Blogger.