Meperbaiki Error "Unable to lock the administration directory (/var/lib/dpkg/)"

0
Joherujo -Salah satu perintah yang banyak digunakan di Ubuntu adalah apt command, yaitu perintah apt yang dijalanken di terminal untuk berbagai keperluan, seperti installasi program dan sebaliknya.

Kebetulan masih segar nih setup komputer baru, jadi gak ketinggalan juga kita menjalankan perintah apt tersebut. Tapi, ada error nih..
 
Unable to lock the administration directory (/var/lib/dpkg/ )



Cek gambar dibawah ya :)

Error

Nah begitulah pesan error yang muncul. Ada indikasi kalau /var/lib/dpkg/ sedang dijalankan.

Untuk mengatasinya kita bisa mematikan pid ( process ID ) yang sedang berjalan. Jadi kita harus mengetahui pid nya terlebih dahulu. Caranya ?

1. Kita harus mengetahui proses yang sedang berjalan, khususnya proses apt tersebut. Silahkan cek dengan :


ps -A | grep apt

Hasilnya tidak selalu sama, disini misalnya adalah :


2. Hentikan proses tersebut sesuai dengan nomor pid yang berjalan. Gunakan perintah :

sudo kill -9 no pid ( disini misalnya pid : 1195, 1232, 2492 dll )

 3. Kemudian coba ulangi untuk menjalankan perintah apt yang tadi gagal. Misalnya kita jalankan untuk install gimp dengan  

sudo apt-get install gimp

4. Jika installasi berjalan tanpa pesan error Unable to lock the administration directory yang kita lakukan sudah berhasil. Tapi jika masih belum bisa, artinya kita juga harus menghentikan / menghapus lock file pada /var/lib/dpkg/lock dengan perintah :

sudo rm /var/lib/dpkg/lock

Kemudian lakukan konfigurasi ulang dengan

sudo dpkg --configure -a kemudian sudo apt-get update dan jalankan kembali installasinya.

Installasi Gimp dengan perintah apt
Semoga berhasil


Posting Komentar

0Komentar

Trims untuk kunjungannya, silahkan berkomentar :

Posting Komentar (0)