Xiaomi Hadirkan Smart TV Mi TV 4 55 dan 43 inch

0
Joherujo - Televisi saat ini sudah menjadi perabot wajib untuk hiburan dan informasi di rumah. Ada banyak merk lokal maupun global yang ikut bermain di pasar pertelevisian di Indonesia.

Salah satu brand global yang ikut terjun di dunia pertelevisian tanah air adalah Xiaomi. Yap.. Xiaomi telah memasarkan produk televisi mereka yaitu Mi TV 4A yang memiliki bentang layar 32 inch.

Tapi itu dulu, sekarang Xiaomi baru saja merilis versi terbaru dari Mi TV yaitu, Smart TV Mi TV 4 dengan ukuran 55 inch dan 43 inch sekaligus melengkapi produk televisi mereka di Indonesia yang sudah mengusung teknologi 4K UHD yang menghasilkan gambar sebening kristal.

Smart TV Xiaomi Mi TV 4 55 inch


Sebagai smart TV Android, Mi TV 4 ini menggunakan sistem operasi Android TV 9 dengan peningkatan kualitas navigasi, antarmuka visual yang
menyenangkan, dan kontrol yang disederhanakan.

Dengan menggunakan Android Pie 9.0 maka memungkinkan penggunanya untuk mendownload dan install aplikasi dari Google Play.

Mi TV 4 55 inci juga dibekali dengan dukungan DTS-HD dan Dolby dan sudah mendukung FLAC audio codec sehingga akan mampu menyuguhkan kualitas audio yang lebih baik.

Menjalankan Aplikasi Video Streaming

Jika Mi TV 4A belum bisa mejalankan aplikasi Netflix, Iflix, HooQ maka Mi TV 4 ini sudah bisa memanjakan penggunanya untuk menjalankan aplikasi Netflix, karena sudah terpasang sebagai aplikasi preinstalled.

Smart TV Xiaomi Mi TV 4 - 43 inch

Komparasi Spek

Mi TV 4 43
  • Layar 43 inch  FHD LED
  • Storage : 8 GB eMMC
  • RAM : 1 GB 
  • Speaker : 2 x 8 W

Mi TV 4 55
  • Layar 55 inch 4K UHD
  • Storage : 8 GB eMMC
  • RAM : 2 GB 
  • Speaker Dolby+ DTS-HD 20W (10 W x 2 )
Kedua smart TV tersebut sudah dilengkapi dengan Chromecast built in, jadi sangat memanjakan penggunanya untuk bisa menampilkan tampilan layar dari handphone ke TV. Misalnya menampilkan layar Redmi 8A Pro saat bermain game di smart tv Mi 4 ini.




Posting Komentar

0Komentar

Trims untuk kunjungannya, silahkan berkomentar :

Posting Komentar (0)